Selasa, Maret 18, 2025
No menu items!
spot_img

SMK Muhammadiyah 1 Jakpus Jalin Kerja Sama dengan Lunghwa University Taiwan

spot_img
Must Read

JAKARTAMU.COM | SMK Muhammadiyah 1 Jakarta Pusat menjalin kerja sama strategis dengan Lunghwa University of Science and Technology Taiwan. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) keduanya dilakukan dalam rangkaian acara Taiwan Higher Education, belum lama ini.

Hadir dalam penandatangan MoU antara lain Mr. Chung Li Huan, kepala program internasional Lunghwa University dan Presiden Lunghwa University, Mr. Tzu Hsiang Ko. Sedangkan Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 1 Jakarta Pusat Febriantoni, M.Pd hadir mewakili forum guru Muhammadiyah PP Muhammadiyah.

Dalam sambutannya, Presiden Tzu Hsiang Ko menyampaikan pentingnya pemahaman mendalam seorang kepala sekolah terhadap kemampuan siswa. “Jika ada siswa yang pintar dalam praktiknya, daftarkan mereka ke Lunghwa University. Kami akan menjadikan mereka tidak hanya pintar secara teori, tetapi juga ahli dalam praktik sesuai bidangnya,” ujar Tzu Hsiang Ko.

Kerja sama ini bertujuan meningkatkan branding sekolah serta memperluas peluang lulusan SMK Muhammadiyah 1 Jakarta dalam menghadapi tantangan pasar global.

Selain itu juga diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan di SMK Muhammadiyah 1 Jakarta Pusat dan memberikan kesempatan bagi siswanya untuk melanjutkan studi di Taiwan, sekaligus membuka akses lebih luas ke pasar kerja global.

Saat ini, tercatat sebanyak 148 mahasiswa dari Indonesia telah menempuh pendidikan di Lunghwa University, yang dikenal memiliki program unggulan di bidang teknologi dan keahlian praktis. (*)

spot_img

Ramadan Berdarah di Gaza: Serangan di Kamp Al-Mawasi dan Derita Pengungsi

JAKARTAMU.COM | Kamp pengungsian Al-Mawasi di Khan Younis, Gaza, baru-baru ini mengalami serangan udara yang menghancurkan tenda-tenda pengungsi, menyebabkan...

More Articles Like This